Rabu, 09 Desember 2009

Litani Kehadiran Allah

Hadirlah di sini, ya Allah, tinggallah di tengah kami.
Hadirlah di sini, terangilah hidup kami. Bukalah mata hati kami, agar kami melihat Engkau.

Gerakanlah hati kami, agar selalu mengharapkan Dikau. Tunjukkan bahwa Engkau dekat, agar kami merasakan kehadiran-Mu.

Tunjukkan kekuatan-Mu dan bebaskanlah kami. Hadirlah di sini supaya kami hidup.
Engkau kuat laksana api, kobarkan semangat kami. Engkau fajar di pagi hari, terangilah mata kami.

Allah segala kekuatan, Allah bagi manusia. Tunjukanlah wajah-Mu, berilah kami hidup-Mu.
Engkau Allah orang hidup, bukan Allah orang mati. Dekatlah pada kami, agar kami hidup.

Engkau cahaya pagi, datang dan bebaskanlah kami.Dari abad ke abad, Engkau selalu setia.
Untuk masa kini pun, Engkau Allah bagi manusia.Engkaulah Allah yang kudus, siapakah dapat melihat Engkau?

Engkau jauh tak terhingga, namun dekat pula. Engkau sungguh Allah, bukan sekedar khayalan kami.
Hadirlah di sini, jangan biarkan kami mati. Bila Engkau tak ada, apa gunanya kami hidup.

Jadilah napas kami, darah dalam nadi kami. Dalam Dikau kami hidup, dalam Dikau kami berada.
Kami ingin melihat Engkau, sungguh dan dari dekat. Bukalah tangan-Mu, agar kami mendapat makan.

Jangan berbalik dari kami, jangan biarkan kami mati. Jangan biarkan kami, kembali menjadi debu.
Utuslah Roh-Mu, agar segalanya menjadi baru. Berilah bumi ini, wajah yang baru.

Untuk semua manusia, di mana pun mereka berada. Untuk semua manusia, yang kaya dan yang miskin.
Untuk semua manusia, yang tua dan yang muda. Engkau lubuk segala hati, terang hati kami.

Kami berseru kepada-Mu, hadirlah di sini. Di tempat ini, jadilah damai-Mu.
Di dalam rumah kami, tinggallah damai-Mu. Tampakanlah diri-Mu dan ciptakanlah damai.

Bagi anak-anak kami, jadilah masa depan. Jadilah Engkau masa depan bagi hidup kami di sini.
Pada Dikau kami percaya, dalam Dikau yang hidup. Engkau tak pernah mengecewakan orang, yang percaya pada-Mu.

Kemuliaan kepada Bapa, dan Putra, dan Roh Kudus
Seperti pada pemurlaan sekarang, selalu dan sepanjang segala abad. Amin.



Inspirasi Batin 2007

Tidak ada komentar:

Posting Komentar